Tuesday, September 29, 2020

PENJELASAN LENGKAP, CARA PENDAFTARAN KOMPETISI SAINS MADRASAH ONLINE (KSMO) TAHUN 2020. JUGA INFO TENTANG KSMO !

CARA PENDAFTARAN KOMPETISI SAINS MADRASAH ONLINE (KSMO)
TAHUN 2020


Kompetisi Sains Madrasah (KSM) adalah sebuah ajang berkompetisi dalam bidang sains yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia.


Kompetisi Sains Madrasah diselenggarakan mulai dari tahun 2012 hingga tahun 2017 dilakukan secara konvensional dan pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah berbasis teknologi dimulai sejak tahun 2018 sampai dengan sekarang.
Proses pendaftaran dan seleksi administrasi hingga pelaksanaan tes memanfaatkan Teknologi Informasi guna meningkatkan akuntabilitas dan transparansi dalam pelaksanaan kompetisi.

irhamsyakib.blogspot.com

A. Bidang Yang Dilombakan


MI

MTs

MA

Matematika Terintegrasi

Matematika Terintegrasi

Matematika Terintegrasi

Sains IPA Terintegrasi

IPA Terpadu Terintegrasi

Biologi Terintegrasi

IPS Terpadu Terintegrasi

Fisika Terintegrasi

Kimia Terintegrasi

Ekonomi Terintegrasi

Geografi Terintegrasi

B.  Informasi Untuk Madrasah Atau Sekolah Dalam Pendaftaran KSMO

 

1.    Peserta Kompetisi Sains Madrasah (KSM) didaftarkan oleh Lembaga baik itu Madrasah ataupun Sekolah.


2.    Madrasah atau Sekolah hanya dapat mengirim satu Peserta per Bidang Studi yang dilombakan.


3.    Memiliki Nomor Statistik Madrasah (NSM) bagi Madrasah dan Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) bagi Sekolah.


4.    Jika Lembaga berbentuk Madrasah, Nomor Statistik Madrasah (NSM) akan digunakan sebagai NSM dan jika Lembaga berbentuk Sekolah maka Nomor Pokok Sekolah digunakan sebagai username yang akan digunakan selama proses pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah berlangsung.


5.    Segala Pengumuman dalam pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah akan disampaikan melalui portal pada laman https://ksm.kemenag.go.id

 

C.  Persyaratan Peserta KSM

 

1.    Berkewarganegaraan Indonesia.

 

2.    Siswa MI kelas 4, 5 dan 6 pada tahun pelajaran 2020/2021.

 

3.    Siswa MTs kelas 7, 8 dan 9 pada tahun pelajaran 2020/2021.

 

4.    siswa MA kelas 10, 11, dan 12 pada tahun pelajaran 2020/2021.

 

5.    Siswa hanya dapat mengikuti satu kategori lomba.

 

6.    Peserta yang melanggar ketentuan di atas, akan didiskualifikasi.

D. Pembuatan dan Pendaftaran Akun Lembaga Madrasah atau Sekolah

 

1.   Pendaftaran KSMO 2020 dilakukan melalui portal KSM pada laman https://ksm.kemenag.go.id seperti berikut :



Segala Informasi terkait pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah disampaikan melalui portal.



2. Jika Anda belum pernah membuat akun Lembaga dalam pelaksanaan KSMO 2020, silahkan Klik pada menu Pembuatan Akun:



3. Anda akan dialihkan kehalaman pembuatan akun KSMo 2020 seperti berikut:



Isi semua kolom yang diminta, kemudian klik tombol Next, Anda akan dilihkan ke langkah selanjutnya yaitu pembuatan Password :




     Silahkan buat password yang Anda inginkan minimal 6 digit, setelah itu klik tombol NEXT , Anda akan dialihkan ke langkah terakhir seperti dibawah ini :



Isi semua kolom yang diminta kemudian, klik tombol Lakukan Pendaftaran.

 

Jika proses pembuat Pendaftaran Lembaga Berhasil akan ada notifikasi seperti dibawah ini :



           
         E.  Login Akun Madrasah atau Sekolah atau Komite

 

    1.   Klik menu login pada halaman utama portal KSM

     2.   Anda akan dialihkan kehalaman login seperti diatas :


3.   Masukkan username dan Password Anda diatas :

 

-      Jika Anda lembaga Madrasah/Sekolah gunakan NSM atau NPSN yang Anda gunakan ketika pembuatan akun Lembaga

 

-      Jika Anda sebagai Komite Kabupaten/Kota gunakan Username dan       Password yang didapatkan dari Komite Provinsi

-   Jika Anda sebagai Komite Provinsi, gunakan Username dan Password     yang didapat dari Komite Nasional, kemudian selanjutnya :



4.   Klik tombol Login Aplikasi, jika proses login berhasil Anda akan     dialihkan kehalaman aplikasi seperti dibawah ini


        F.   Pendaftaran Peserta Kompetisi Sains Madrasah

    1.  Klik menu Pendaftaran Peserta KSM seperti dibawah ini :


2. Anda akan dialihkan form pendaftaran seperti dibawah ini :

-      Isi point pertama yaitu Data Siswa seperti dibawah ini :


-      Isi Point kedua yaitu Upload Foto Siswa

 

Peserta KSMO 2020 wajib mengirim 3 Foto yang berbeda guna proses verifikasi dan validasi ketika pelaksanaan Tes, pastikan wajah Peserta terlihat.


latar belakang warna biru : kalau teman-teman ada latar untuk warna biru langsung saja ketika memfhoto/ mengambil gambar siswa ( menggunakan hp/camera, tapi kalau latar biru tidak punya ya kita edit saja menggunakan potoshop/ atau aplikasi android. untuk ukuran fhoto dibawah 1 mb saja.


 -      Isi data Orang Tua Siswa seperti dibawah ini :

 -      Setelah semua form terisi klik tombol Kirim Peserta seperti dibawah ini :


-      Jika proses pengiriman dan Pendaftaran Peserta berhasil Anda akan       dialihkan kehalaman tabel Peserta .

3.   Data Peserta KSM 2020

Klik pada menu Peserta KSM untuk melihat data peserta yang Anda kirimkan dalam mengikuti Kompetisi Sains Madrasah Online Nasional 2020.


Kemudian Anda akan dialihkan kehalaman Peserta KSM di Madrasah atau Sekolah Anda seperti dibawah ini :



Tombol Detail Peserta untuk melihat Data Lengkap Peserta yang Anda kirimkan.

 

Tombol Batalkan Pendaftaran untuk membatalkan proses pendaftaran atau mengganti dengan Peserta lain.

 

Proses pembatalan Peserta hanya dapat dilakukan selama proses pendaftaran belum ditutup .


4.   Kartu Peserta Tes dan Pakta Integritas KSMO 2020

 

Kartu Peserta Tes dan Pakta Integritas dapat dicetak setelah pendaftaran ditutup,

 

Setiap Peserta wajib menandatangani blanko Pakta Integritas kemudian diupload melalui portal KSMO oleh Lembaga masing-masing.

 

Setiap Peserta yang Anda daftarkan akan mendapat Nomor Tes untuk masuk kedalam Aplikasi Computer Based Test (CBT) KSMO 2020.



5.   Pengumuman KSM0 2020

 

Informasi dan pengumuman terkait mekanisme uji coba dan pelaksanaan KSM online 2020 akan disampaikan melalui menu pengumuman pada akun masing-masing.

 

Instaler KSMO 2020 dan petunjuk instalasi akan disampaikan melalui menu pengumuman.

 

Silahkan lihat jadwal Pelaksanaan KSMO 2020 dibawah ini :


Penting Perhatikan jadwal/ pengumuman di bawah ini :

Tahapan KSM Online

Waktu

Tempat

Pengumuman

KSM Tingkat Satuan Pendidikan

21-30 September 2020

Ditetapkan Madrasah masing-masing

Tidak ada

Pendaftaran KSMO Nasional 2020

25 September - 23 Oktober 2020

Klik Disini untuk mendaftar

Peserta KSMO 2020 1 Peserta perbidang studi

Uji Coba KSM0 2020

2 - 3 November 2020

Dirumah masing-masing Peserta

Mekanisme Uji Coba akan diinformasikan selenjutnya melalui laman ini

KSM0 Nasional 2020

9 - 10 November 2020

Dirumah masing-masing Peserta

Mekanisme pelaksanaan tes akan diinformasikan selenjutnya melalui laman ini

Pengumuman Pemenang KSMO 2020

19 November 2020

Melalui akun masing-masing lembaga dan portal KSM

SK dan pengumuman kelulusan akan diinformasikan melalui laman ini

No comments:

Post a Comment

Komentar yang sopan, tidak sara, bully dan perkataan kotor lainnya.